Jakarta-Fusilatnews – Dr. H. Anies Baswedan turut hadir dalam upacara pelepasan jenazah almarhumah Prof. Dr. Hj. Nurhayati Djamas (73), seorang pengacara dan mantan Presidium Forhati Nasional, yang wafat di usia 73 tahun. Acara tersebut diselenggarakan di Masjid Al Azhar, Kebayoran Baru, Jakarta, pada hari ini 8/10-24, dihadiri juga oleh sejumlah tokoh nasional.
Pelepasan jenazah dilakukan oleh Dr. H. Fuad Bawazier, mantan Menteri Keuangan RI sekaligus pimpinan Yayasan Masjid Al Azhar. Fuad Bawazier menyampaikan rasa duka yang mendalam dan kenangannya terhadap almarhumah yang tetap berdedikasi hingga akhir hayatnya. “Beliau luar biasa, meski dalam kondisi sakit, almarhumah tetap bekerja, menyelesaikan tanggung jawabnya. Semoga beliau khusnul khotimah,” ujar Fuad dengan penuh haru.
Almarhumah Nurhayati Djamas dikebumikan di Al Azhar Memorial Park, Karawang Timur. Upacara pelepasan turut dihadiri oleh suami almarhumah, Nazmudin MM, serta banyak tokoh dari Korps Alumni HMI (KAHMI), termasuk Ilhamnur P., Barliana, Kamsani C., Fasli Djalal, Firdausyam, Arif Rosyid, Moksen, Abidin Siregar, Agusalim, Jumrona, Tati Sahar, dan lainnya.
Dalam suasana sendu, keluarga, kerabat, dan kolega almarhumah menyaksikan jenazah diberangkatkan dengan penuh penghormatan. “Ini bukan sekadar kepergian, tapi pengingat betapa besar jasa beliau bagi banyak orang,” ujar salah satu pengunjung yang turut menghadiri upacara.
Nurhayati Djamas, yang juga pernah menjabat sebagai pegawai negeri sipil di Kementerian Agama, dikenal sebagai sosok yang penuh dedikasi dalam pekerjaan dan kontribusinya terhadap masyarakat.