Jakarta – Fusilatnews – Di tengah suasana pelantikan Kabinet Presiden RI Prabowo Subianto, Ketua Umum HMI Cabang Jakarta, M. Jufri, resmi dilantik oleh Ana Maulana, Ketua Umum Pengurus Besar HMI (PB HMI), pada 20 Oktober 2024 malam di Hotel Puri Mega, Rawamangun, Jakarta Timur. Acara ini mengusung tema “Sinergi HMI untuk Indonesia Baru” yang dihadiri oleh sejumlah tokoh penting serta para kader HMI.
Dalam sambutannya, M. Jufri menegaskan pentingnya peran HMI di era modern ini dengan mengandalkan sinergi antara komisariat kampus seperti UIC, STIAMI, UIJ, UNJ, dan Badko. “Kita harus berusaha mengejar ketertinggalan melalui sinergi kampus yang kuat,” ujar Jufri.
Ana Maulana, Ketua Umum PB HMI, menambahkan bahwa amanah kepengurusan HMI kali ini harus dijalankan sebagai bentuk ibadah. “Kolaborasi dengan berbagai stakeholder, baik dalam maupun luar kampus, seperti Hima Persis, KAMMI, SEMMI, serta HMI Cabang lainnya di Jakarta Barat, Bogor, dan Jakarta Selatan, sangat penting,” jelas Ana.
Mantan Ketua Umum PB HMI, Ahmad Latupono, turut memberikan motivasi kepada para kader yang dilantik. Ia mengingatkan bahwa tantangan ke depan, terutama dalam menghadapi dinamika pembangunan di DKI Jakarta, akan semakin berat. “Kader HMI harus kuat dan tegar, tidak boleh mengeluh. Kita harus bisa menentukan pilihan, apakah akan beroposisi terhadap rezim atau menjadi bagian darinya,” tegas Latupono.
Pelantikan ini menjadi momen penting bagi HMI Cabang Jakarta yang kini bermarkas di Jalan Bunga, Jatinegara, dan berbagi lokasi dengan PB HMI di Jalan Kenanga, Tanjung Barat, Jakarta. Kader-kader HMI diharapkan mampu menjaga semangat perjuangan dan terus berkontribusi untuk Indonesia yang lebih baik.